Pernahkan telinga Anda berdengung tiba-tiba? Kondisi ini sebenarnya umum terjadi. Namun tetap saja, bagi orang yang mengalaminya membuat rasa tidak nyaman dan khawatir akan kondisi kesehatan telinganya.
Secara medis, kondisi ini disebut tinnitus. Tinnitus dapat terjadi pada satu atau kedua telinga. Seringkali orang mengira suara dengungan yang ditimbulkan adalah suara yang berasal dari kepala mereka.
Selain itu, telinga berdengung juga dapat terjadi pada usia berapa saja, namun lebih berisiko terjadi pada lansia. Lantas, mengapa telinga berdengung dapat terjadi? Simak ulasan berikut untuk mengetahui informasi lebih banyak.
Baca juga: Lansia Alami Gangguan Pendengaran (Presbikusis),Yuk Kenali Penyebabnya!
Berbagai penyebab telinga berdengung tiba-tiba
Di Indonesia, telinga berdengung kerap dihubungkan dengan mitos, seperti pertanda bahwa orang lain sedang membicarakan kita. Padahal, kondisi tersebut normal sebab dapat terdiagnosa secara medis.
Telinga berdengung ini dapat disebabkan oleh beberapa hal, di antaranya:
1. Infeksi saluran telinga
Infeksi yang terjadi pada telinga dapat mengakibatkan telinga berdengung tiba-tiba. Namun, Anda tak perlu khawatir dengan kondisi ini, sebab telinga yang berdengung termasuk dalam kategori ringan. Kondisi ini bahkan bisa sembuh dengan sendirinya.
Sementara jika kondisi ini tidak segera ditangani dapat menyebabkan kondisi yang semakin parah dan membahayakan telinga.
2. Sering mendengar suara terlalu keras
Sering mendengar suara terlalu keras juga dapat menjadi penyebab telinga berdengung tiba-tiba. Jika dibiarkan, hal ini dapat mengakibatkan kerusakan pada sel koklea yang terletak di telinga bagian dalam.
Umumnya, kondisi ini sering terjadi pada orang-orang yang bekerja di suasana bising, seperti tentara, pilot, musisi, dan lain-lain.
3. Kotoran telinga yang menumpuk
Kotoran telinga atau serumen umumnya berperan dalam melindungi telinga dan menghambat masuknya kuman dalam telinga. Namun, jika menumpuk terlalu banyak dapat menyebabkan penyumbatan hingga menyebabkan gangguan pendengaran, seperti telinga berdengung.
Jika Anda berniat untuk membersihkan kotoran telinga, disarankan untuk melakukan pembersihan di dokter khusus THT. Hal itu untuk menghindari timbulnya gangguan lagi.
3. Mengalami Aterosklerosis
Aterosklerosis adalah kondisi saat pembuluh darah di telinga mengalami penyempitan. Hal ini disebabkan karena adanya penumpukan kolesterol, penuaan, dan gaya hidup yang tidak sehat.
Kondisi ini perlu segera diatasi karena dapat menyebabkan telinga kehilangan keelastisannya hingga akhirnya membuat aliran darah terdengar suara dengung.
4. Faktor bertambahnya usia
Bertambahnya usia dapat menyebabkan bagian dalam telinga serta bagian lainnya berisiko lebih tinggi mengalami dengungan. Hal itu karena organ tubuh mengalami penurunan kinerja seiring bertambahnya usia.
Ada dapat melakukan pemeriksaan secara rutin agar telinga dapat tetap berfungsi dengan normal meskipun usia sudah semakin menua.
Baca juga: Lansia Alami Gangguan Pendengaran (Presbikusis),Yuk Kenali Penyebabnya!
5. Mengalami penyakit Meniere
Meniere adalah gangguan pada telinga yang biasanya menimbulkan gejala berupa pusing berputar (vertigo), tuli yang hilang timbul, hingga telinga berdengung.
Hal ini terjadi karena koklea pada telinga mengalami tekanan. Oleh sebab itu, untuk menghindari gangguan ini, segera lakukan pemeriksaan telinga secara rutin agar telinga tetap berfungsi dengan baik dan menghindari risiko penyakit pada bagian pendengaran.
Cara mengatasi telinga berdengung
Telinga berdengung dapat diatasi dengan beberapa cara. Dilansir dari Mayoclinic, berikut cara mengatasi telinga berdengung, antara lain:
- Melakukan terapi suara atau konseling bersama tenaga medis yang sudah profesional.
- Gunakan pelindung suara ketika berada di tempat yang bising.
- kurangi kebiasaan mendengarkan sesuatu yang terlalu kencang menggunakan headset atau ear phone. Anda dapat mengecilkan volume suaranya dan batasi penggunaanya.
- Hindari mengkonsumsi alkohol, kafein, dan rokok secara berlebihan.
- Bersihkan kotoran telinga yang mungkin sudah menyumbat saluran telinga. Lebih baik menggunakan bantuan tenaga medis agar lebih aman.
- Ganti obat apabila efek dari obat tersebut menyebabkan telinga berdengung.
- Gunakan alat bantu dengar jika penyebab telinga berdengung karena masalah penuaan.
Baca juga: 5 Bahaya Bersihkan Telinga Menggunakan Cotton Bud, Awas Bisa Sebabkan Infeksi!
Berikut tadi adalah informasi mengenai penyebab dan cara mengatasi telinga berdengung secara tiba-tiba. Jika Anda mengalami kondisi telinga berdengung yang cukup parah, segera lakukan pemeriksaan ke dokter agar mendapatkan penanganan yang baik.
Insan Medika adalah perusahaan home care terbaik di Indonesia yang telah banyak mendapatkan penghargaan dari dalam dan luar negeri. Terdapat 4 layanan keperawatan profesional: PERAWAT MEDIS, PERAWAT ORANG SAKIT, PERAWAT LANSIA dan PERAWAT DISABILITAS. Pemesanan cepat, harga transparan dan garansi tak terbatas. Hubungi sekarang!
REFERENSI
Mayoclinic (2022). Tinnitus. Diakses pada 5 Februari 2023.
WebMD (2022). Why You Have Tinnitus. Diakses pada 5 Februari 2023.
Havard Health Publishing (2020). When should I be concerned about ringing in my ears?. Diakses pada 5 Februari 2023.