Kopi adalah sejenis minuman yang kini banyak digemari oleh banyak kalangan muda maupun orang tua. Kopi selain nikmat tapi juga memiliki banyak manfaatnya diantaranya dapat mengusir rasa kantuk.
Berikut adalah beberapa manfaat lain dari kopi :
- Mencegah Penyakit Berat
Selain untuk mengusir kantuk kopi juga berguna untuk mengurangi risiko tekena penyakit berat seperti diabetes tipe 2 dan juga kanker. Selain dari diabetes dan kanker kopi juga ternyata dapat megurangi risiko terkena alzheimer.
Loh kok bisa ?
Dalam sebuah studi tahun 2012 kafein di dalam kopi dapat mencegah alzheimer, karena kafein pada kopi dapat menstimulasikan sistem saraf pusat dalam jangka pendek. Sehingga mengkonsumsi kopi dapat menurunkan risiko dan memperlambat proses pikun. - Sumber Antioksidan
Di dalam biji kopi terdapat antioksidan yang berguna untuk mengurangi resiko penyakit. - Meningkatkan daya Ingat
Ada sebuah penelitian yang menyatakan bahwa kafein dapat berguna untuk meningkatkan kemampuan otak dalam menyimpan memori jangka panjang.
Kopi memang memiliki manfaat untuk kesehatan tapi jika seseorang mengkonsumsi kopi ini terlalu berlebihan akan memiliki efek samping, diantaranya :
- Tidak Baik untuk Jantung
Jika kamu adalah orang yang sering mengkonsumsi kopi setiap hari sebaiknya kurangi, karena kopi dapat membahayakan jantung. Ini bisa terjadi karena ketika kamu sedang mengkonsumsi kopi jantungmu akan berdebar dan tidak teratur. Jika ini terus dilakukan bisa jadi akan meningkatkan resiko penyakit jantung - Sulit Tidur
Jika kamu mengkonsumi kopi terlalu banyak akan membuat sulit tidur dan jika terus terjadi bisa menyebabkan insomnia. - Gelisah
Jika kamu sering mengkonsumsi kopi hitam secara berlebihan biasanya akan muncul rasa gelisah. Ini karena kafein di dalam kopi dapat menghalangi pelepasan hormon adenosine (hormon rasa lelah) di otak dan akan membuatmu sulit merasa tenang dan juga sulit untuk beristirahat. - Nyeri Perut
Jika kopi dikonsumsi secara berlebihan juga menyebabkan sakit perut ini disebabkan karena kopi hitam memiliki efek yang dapat merangsang pelepasan dari asam lambung.
Referensi
https://www.alodokter.com/ini-manfaat-konsumsi-kopi-hitam-dan-efek-sampingnya-untuk-kesehatan
https://www.cigna.co.id/health-wellness/manfaat-kopi-sekaligus-efek-sampingnya